Kisah Duta SMK NU 07 Wahid Hasyim Ringinarum di UKT Pagar Nusa Kendal

Senin, 12 Februari 2018_@Eko Budi Santoso Elkendaly

Pagar Nusa (PN) merupakan salah satu kegiatan Ekstrakurikuler yang ada di SMK NU 07 Wahid Hasyim Ringinarum. PN ini adalah seni bela diri / silat yang resmi di bawah naungan Nahdhatul Ulama. Selain dapat melatih fisik, PN juga dapat melatih mental dan kestabilan dalam berfikir ilmiah. Tahapan-tahapan dalam mencapai tingkatan harus dilalui yang ditandai dengan Ujian Kenaikan Tingkat (UKT).

WhatsApp Image 2018-02-12 at 14.59.46.jpeg

Peserta UKT Pagar Nusa dari SMK NU 07 Wahid Hasyim Ringinarum Kendal

UKT tahun ini diadakan di Pageruyung yang dipusatkan di Gedung MWC NU. Kegiatan dilaksanakan pada hari Ahad, 11 Februari 2018. Seluruh peserta diperkirakan 400 yang berasal dari tingkat SD / MI, SMP / MTs dan SMK / MA / SMA se Kabupaten Kendal. Adapun dari SMK NU 07 Wahid Hasyim Ringinarum mendelegasikan 6 peserta dan 3 panitia. Mereka yang menjadi peserta adalah Suci (X TB), Ani, Dewi (XI BB) dan Fahri, Baihaqi, Rico (XI TSM). Sedangkan dari pihak panitia mereka adalah Lilik, Tantri dan Lulu (XII BB).

Baca lebih lanjut

Lagi dan lagi : Ekstra Silat Pagar Nusa SMK NU 07 Wahid Hasyim Maju Kejurda Tingkat Provinsi Jawa Tengah 2017

Sabtu, 23 Desember 2017_@Eko Budi Santoso Elkendaly

Kebahagiaan dan “Grogi” inilah yang dirasakan satu-satunya peserta Kejurda Pagar Nusa SMK NU 07 Wahid Hasyim Ringinarum, Tantri Ratnasari. Dara imut kelahiran 4 Juni 2000 ini lagi-lagi memcatatkan prestastinya di bidang eksta silat. Siswi yang sekarang berada di kelas XII BB ini mungkin kelihatan “kekanak-kanakan”. Namun siapa sangka, dibalik sifat tersebut terseimpan segudang prestasi.

18664296_427465554296122_7644884801623704790_n

Tantri (tengah), sedang unjuk kebolehan bersama Dina dan Ani

Hari ini (Sabtu, 23 Desember 2017), Tantri bersama seorang Official yang juga temannya Lilik Winarti dilepas seara kultural oleh sekolah. Mereka akan mengikuti kegiatan Kejurda Pencak Silat Pagar Nusa Tingkat Provinsi yang bertempat di Batang. “Kami mohon do’a restu dan dukungannya agar mendapatkan yang terbaik. Kami akan berusaha tampil maksimal”, imbuh Lilik. Pertandingan sendiri akan dilaksanakan pada besok hari Ahad 24 Desember 2017.

Baca lebih lanjut

PAC IPNU IPPNU Ringinarum : SMK NU 07 Wahid Hasyim Ringinarum Kader Potensial NU di Wilayah Ringinarum

Sabtu, 23 Desember 2017_@Eko Budi Santoso Elkendaly

PAC IPNU IPPNU Rigninarum telah terpilih dan susunan pengurusnya pun telah terbentuk. Sembari menunggu pelantikan yang akan dilaksanakan besok pada Ahad, 24 Desember 2017 tim jurnalis SMK NU 07 Wahid Hasyim Ringinarum berbincang-bincang dengan ketua PAC IPNU dan IPPNU Ringinarum terpilih.

 

12507503_760221640788672_3699266276865575303_n-e1514000127260.jpg

M. Aris Widodo (PAC IPNU Ringinarum)

M. Aris Widodo selaku ketua PAC IPNU Ringinarum mengutarakan akan pentingnya kaderisasi dari bawah untuk kemajuan IPNU dan IPPNU di wilayah Ringinarum. “Kita beruntung ada SMP NU 10 Ringinarum dan SMK NU 07 Wahid Hasyim Ringinarum yang memang potensial sebagai kader IPNU IPPNU di wilayah Ringinarum”, imbuhnya.  Hal ini pun diamini oleh Siska Widyawati selaku ketua PAC IPPNU Ringinarum. “Kita sangat terbantu dengan adanya SMK NU 07 Wahid Hasyim Ringinarum”, ungkapnya.

Baca lebih lanjut

SMK NU 07 Wahid Hasyim Ringinarum Kirimkan 6 Delegasi dalam DIKLATSUS CBP-KKP Kendal

Senin, 18 September 2017_@Eko Budi Santoso Elkendaly

Dewan Koordinasi Cabang Corp Brigade Pembangunan – Korp Kepanduan Putri (DKC CBP-KKP) Kabupaten Kendal mengadakan Pendidikan dan Latihan Khusus (Diklatsus) di Gedung MWC NU Pageruyung Kendal, Jum’at – Ahad (15-17/9). Kegiatan yang dibuka oleh Kapolsek Pageruyung Kendal itu diikuti  70 peserta dari unsur pengurus DKC dan DKAC se Kabupaten Kendal .

21462906_1097142853753671_6077770818839884108_n

Upacara Pembukaan Diklatsus CBP-KKP Kendal

Baca lebih lanjut

Peragaan Seni Pencak Silat Pagar Nusa

@Elkendaly_Senin, 12 Juni 2017

:: Kegiatan Pentas Seni dalam rangka Pelepasan dan Wisuda II Kelas XII SMK NU 07 Wahid Hasyim Ringinarum Tahun Pelajaran 2016 / 2017 ::

Pertunjukan seni bela diri Pagar Nusa SMK NU 07 Wahid Hasyim Ringinarum, dengan menampilkan Salam Pagar Nusa dan Jurus garuda 1, 2, 3 dan 4 serta ditutup dengan Salam NU ….